Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Cara Mengisi Saldo E-Money di ATM Mandiri (Top Up Gratis Biaya)

Mau tahu bagaimana cara mengisi saldo e-mOney di ATM Mandiri? kok kebetulan sekali saya sekarang lagi menulis tentang top up kartu emOney lewat mesin ATM bank Mandiri yaw :) dan memang pilihan sobat tepat sekali mencari cara isi saldo e-mOney dan berjumpa dengan Blog SangCara ini. Oke mari disimak kelanjutnnya.

Kalau kita pengguna e-mOney sekaligus menjadi nasabah bank Mandiri maka menambah isi kartu emoney dengan ATM Mandiri enaknya yaitu tidak terkena biaya tambahan alias gratis.
cara mengisi e money
Ya meskipun uang tambahan hanya receh saja seperti misal cara mengisi e-mOney dari Alfamart, Indomaret, Halte Transjakarta kena, Gerbang Tol kena tambahan 1000-2000 atau dari olshop Tokopedia sekali top up kena 1500.

Atau bisa juga sih isi ulang kartu emOney dari ATM Bank Lain yang tergabung ke jaringan ATM Link dan Bersama seperti BRI, BNI, BTN dan BCA dengan cara mentransfer uang ke nomor e-mOney Mandiri pake kode TF 008. Biaya tambahannya 1500 dan perlu langkah tambahan yakni Update saldo dari ATM Mandiri langsung.

Cara Mengisi Saldo e-mOney di ATM Mandiri (Gratis Tambahan Biaya)


Setelah mengetahui hal teknis ketika pemilik kartu e-mOney sekaligus nasabahnya Mandiri bingun bagaimana cara isi atau bahasa bekennya top up saldo emOney lewat ATM Mandiri, berikut langkah yang bisa Anda ikuti:

1. Silahkan menuju tempat ATM Mandiri terdekat
2. Ketika sudah berada di gerai ATM, masukkan kartu debit Mandiri ke slot
cara mengisi saldo e money di atm mandiri
3. Lanjut pilih bahasa Indonesia agar mudah di pahami
4. Pencet PIN ATM Mandiri kamu
5. Kalau sudah masuk tampilan Utama silahkan pilih opsi Uang Elektronik
6. Berlanjut ke halaman ini, pilih yang Mandiri E-Money
top up e money
7. Maka sobat akan melihat pilihan seperti:
cara top up saldo e money di atm bersama
  • Informasi Saldo : Buat ngecek sisa saldo E-Money
  • Histori Transaksi : Riwayat transaksi yang pernah dilakukan
  • Top Up : Pengisian atau tambah saldo
  • Update Saldo : Pembaharuan saldo kartu Emoney setelah di isi dari ATM BCA, BRI, BNI 
  • Sudah tau kan mana yang harus dipilih, yups opsi Top Up
8. Lanjut pilih berapa nominal yang mau kita tambahkan ke kartu E Money 50-500 ribu, contoh disini saya pilih 100.000
9. Berikutnya letakan kartu E-Money sobat ke tempatnya (Perhatikan gambar dibawah)
10. Maka kita akan melihat tampilan Informasi Pembelian, lanjut sentuh opsi YA
11. Dari sini struk atau bukti penambahan saldo pada kartu E-Money akan keluar

Dengan demikian sobat sudah menyelesaikan tahap bagaimana cara mengisi saldo E Money di ATM Mandiri. Silahkan ambil kembali kartu debitnya jangan lupa!

Baca ini juga loh: cara cek saldo Mandiri E-Money tanpa NFC

Ohya satu lagi, meskipun men-top up e-mOney Mandiri dari ATM yang saya share diatas tidak terkena biaya admin (Gratis) itu hanya berlaku ketika pengguna Uang Elektronik ini mengisi nominal dibawah 200 ribu, diatasnya kena biaya Rp 750,- maka semisal ingin manambah saldo e-mOney diatas 200 misal 300 maka Anda dapat mengakali dengan cara 2 atau 3 kali pengisian dalam sehari.

Seperti contoh top up 150 ribu pagi hari, siangnya 150 ribu lagi, gitulah seterusnya hehe. Oke, sampai disini semoga yang kutulis disini membawa sedikit manfaat bagi masyakat internet yg nyasar kesini:)

Post a Comment for "Cara Mengisi Saldo E-Money di ATM Mandiri (Top Up Gratis Biaya)"